Kini Guru Merdeka dari Beban Administrasi
Momok paling besar dari pekerjaan guru dan kepala sekolah adalah tagihan administrasi,hal ini wajar mengingat tugas rutin sebagai pendidik dan pengajar sudah demikian berat dalam membentuk sikap dan pengetahuan siswa yang menjadi tanggung jawab mereka.
Namun kini adanya Tranfsformasi Pengelolaan Kinerja yang terintegrasi dengan Platform Merdeka mengajar atau PMM membuat guru dan kepala sekolah merdeka dari beban administrasi,merdeka memilih indikator yang relevan,dan merdeka unjuk kinerja yang berdampak.
Dulu sebelum ada Fitur Pengelolaan Kinerja ini para guru dan kepala sekolah tersita waktunya untuk urusan administrasi karena atasan dan pemda yang menilai administrasi memerlukan waktu yang lama untuk mereviu dokumen secara manual sehingga jika terjadi kesalahan akan merepotkan guru dan kepala sekolah terkait perbaikan kesalahan tersebut,yang kedua banyaknya indikator penilaian untuk mengukur kinerja terlalu banyak sehingga sangat melelahkan dan menyita perhatian karena semua indikator tersebut harus dapat dipenuhi dan ini berimbas pada sulitnya pemetaan kebutuhan kinerja karena terlalu banyak indikator penilaian tersebut sehingga demi memenuhi indikator tersebut banyak guru dan kepala sekolah yang akhirnya melahirkan unjuk kinerja yang sempurna namun sebatas di atas kertas dan jauh dari keadaan sebenarnya.
Kini sesudah ada Fitur Pengelolan Kinerja dalam PMM permasalahan tersebut dapat teratasi karena guru dan kepala sekolah merdeka dari beban administrasi yang terlihat dari penyelarasan dan percepatan proses melalui teknologi dan terintegrasi dengan pengelolaan kinerja di daerah menyebabkan dokumen yang ringkas dan sedikit sehinggga memudahkan dan mempercepat reviu oleh atasan dan pemda karena guru dan kepala sekolah dapat memilih satu indikator yang paling relevan untuk ditingkatkan sehingga atasan dan pemda dapat menyusun prioritas indikator penilaian sesuai dengan kondisi sekolah dan daerahnya.Guru dan Kepala sekolah juga dapat melakukan peningkatan kinerja berbasis observasi kinerja dari berdasarkan indikator yang telah direncanakan sebelumnya,sehingga dapat memudahkan atasan dan pemda dalam memfokuskan pada peningkatan kineja guru yang bermuara dan berdampak pada pembelajaran peserta didik.